Loading...
0 %

Tumbuh Kembang Anak

MANFAATKAN MOMEN LEBARAN, INI CARA MENGAJARKAN ANAK MEMINTA MAAF DAN MEMAAFKAN SEJAK DINI

ORESA
By : ORESA

Diposting tanggal 01 Mei 2022 09:00

Idul Fitri makna bahasanya adalah kembali ke fitrah (kembali suci). Inti kemenangan itu adalah proses kita maaf memaafkan. Apakah kita sebagai orang tua sudah mengajarkan kepada anak untuk saling memaafkan? Lebaran bukan hanya membeli baju baru saja, tapi inti dari Lebaran adalah proses saling memaafkan dan bersilaturrahim ke sanak saudara, maupun teman. Ini adalah momen yang tepat untuk para orang tua bisa menyampaikan ke anaknya agar dapat terus menjalankan ibadah dan tidak menomor satukan belanja membeli baju untuk keperluan Idul Fitri

Salah satu esensi dari perayaan Hari Raya Idul Fitri adalah saling meminta maaf dan memaafkan satu sama lain. Seperti halnya magic words, terimakasih dan tolong, maaf pun perlu diajarkan kepada anak sejak dini. Nah, "Mohon Maaf Lahir dan Batin" saat lebaran saat kumpul-kumpul keluarga besar, bisa juga dimanfaatkan para orang tua untuk dapat mengajarkan anak-anak cara untuk meminta maaf kepada orang lain. Baik itu kepada saudara-saudara sebayanya, ataupun kepada para tetua.

Mengajarkan anak untuk menjalin hubungan yang baik dengan orang lain merupakan salah satu hal yang harus kita tanamkan sejak dini. Menjaga hubungan satu sama lain adalah salah satu elemen paling vital dan diperlukan manusia yang merupakan makhluk sosial. Semakin bertambah usianya anak, ia akan bertemu dengan orang-orang baru dalam hidupnya. Tidak jarang anak nantinya akan mengalami masa-masa sulit dan bertemu dengan konflik bersama orang lain. Terutama saat masih kecil anak kerap kali bertengkar dengan temannya, bisa karena berebutan mainan atau masalah yang lain.

Belajar memaafkan adalah poin utama kita dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri. Dalam kebiasaan sehari-hari yang ada dimasyarakat sering lupa untuk mengajarkan Superkids meminta maaf dan saling memaafkan. Baik pada teman, saudara, tetangga maupun kerabat. Sebenarnya maaf-memaafkan tidak hanya terjadi di bulan Syawal saja. Namun di setiap saat ada kejadian yang kurang menyenangkan hendaklah saling maaf memaafkan, dan saling bersilaturrahim.

Kemudian seperti apa cara yang bisa diterapkan untuk mengajari anak untuk meminta maaf dengan sungguh-sungguh? Menyitat Positiveparentingsolutions, berikut pemaparan cara mengajarkan anak untuk meminta maaf.

Jangan didikte

Sebagai orang tua, Anda tidak perlu untuk fokus panjang lebar mengomel soal perilaku salah yang dilakukan oleh anak. Ganti "omelan" ini dengan pertanyaan yang bisa membantu anak untuk memahami emosi dan tindakan yang ia perbuat. Misalnya ketika anak bertindak usil terhadap saudaranya, tanya anak dengan pertanyaan "apa rasanya jika kamu yang dijahili oleh saudaramu?", atau bisa juga tanyakan "apa perasaan saudara yang anak rasakan saat kamu jahili?". Dengan ini maka bisa membuat anak menjadi paham bahwa ada konsekuensi atas emosinya, merasa marah atau frustasi itu boleh tapi melakukan aksi atas hasil emosi tersebut yang tidak boleh.

Fokus pada solusi

Ketimbang fokus memberi hukuman pada anak, mengapa tidak Anda sebagai orang tua sebaiknya lebih fokus pada solusi untuk merubah situasi jadi lebih baik. Permintaan maaf dengan kata-kata alias verbal bisa jadi awal yang bagus, namun mengingat anak-anak itu paling bagus belajar dari aksi nyata, maka permintaan maaf verbal tersebut baiknya dibarengi dengan sikap yang menunjukkan kebaikan. Misalnya saat anak merusak barang atau merobek gambar milik saudaranya ketika bermain, pandu anak untuk membantu sesuatu yang dirusak, atau bisa juga dengan mengganti sesuatu yang rusak tersebut.

Ajarkan kebiasaan meminta maaf

Beri kesempatan anak untuk membuat pilihan yang lebih baik saat dihadapkan pada suatu kondisi. Beri ia waktu untuk berpikir, lalu ajarkan anak sedari kecil untuk meminta maaf jika ia salah. Sebagai orangtua, wajib juga untuk memberi contoh dalam kehidupan sehari-hari.

Sebelumnya
MAKNA DAN FILOSOFI TRADISI MAKAN KETUPAT DI HARI RAYA YANG PERLU KAMU KETAHUI
Berikutnya
BOSAN DENGAN HIDANGAN LEBARAN YANG ITU-ITU AJA? INI DIA ALTERNATIF MASAKAN YANG BIASA DICARI ORANG-
© ORESA 2025. All Rights Reserverd.