Loading...
0 %

Seputar Dapur

BOSAN DENGAN HIDANGAN LEBARAN YANG ITU-ITU AJA? INI DIA ALTERNATIF MASAKAN YANG BIASA DICARI ORANG-

ORESA
By : ORESA

Diposting tanggal 02 Mei 2022 09:00

Selama ini menghadirkan kuliner Lebaran lebih didominasi makanan berbasis santan. Padahal, ada makanan lain yang bisa disuguhkan sehingga bisa terhindar dari kebosanan saat menyantapnya. Jika Sahabat Oresa bosan mengonsumsi makanan berbasis santan atau lebih memilih makanan yang sehat, maka tidak ada salahnya membuat makanan khas luar negeri. Selain sehat, proses pembuatannya cukup sederhana dan tidak membuat Celeb Hitz ribet.

Selain faktor rumit dalam membuat, ada pula soal penggunaan banyak bahan makanan dan banyak bumbu, juga begitu memakan waktu dari segi waktu. Mengingat tak semua keluarga tentunya handal dalam memasak atau memiliki banyak waktu luang untuk memasak. Jangan khawatir, menu sajian saat Lebaran tak melulu harus rendang, atau menu lainnya yang kompleks kok. Lebaran di Indonesia memang selalu identik dengan ketupat dan opor ayam. Namun, tak jarang orang yang sudah bosan dengan menu opor ayam sebagai pendamping ketupat di hari lebaran. Hal ini pun sering membuat nafsu makan orang-orang menjadi berkurang, terutama saat hari kedua lebaran karena sudah terlalu bosan dengan menu yang sama. Ketika hari Lebaran tiba, pagi kita makan ketupat, siang pun makanannya ketupat. Sore hari bisa dipastikan mulut kita udah bosan dengan ketupat. Makanya nggak sedikit orang yang mencari makanan lain sebagai pengganti ketupat. Berikut ini adalah makanan yang paling banyak dicari ketika bosan menyantap ketupat.

1. Bakso

Penjual bakso adalah orang yang paling banyak dicari di hari lebaran. Karena daging bakso dengan kuahnya yang nggak kental berbeda dengan opor bisa mengobati mulut kita yang bosan dengan opor ketupat. Bihun dan mie kuning yang ada di dalam semangkuk bakso bisa menggantikan ayam pada opor dan sayur labu sebagai pelengkap menikmati ketupat.

2. Gulai

Sama-sama masakan yang berisi daging, gulai dapat menjadi alternatif pertama untuk masakan pendamping ketupat selain opor ayam. Bedanya, gulai biasanya berisi daging kambing atau sapi. Dengan kuah rempah-rempah yang gurih, cocok banget untuk dimakan bersama ketupat.

3. Mie Ayam

Orang Indonesia itu suka banget sama makan mie. Apapun jenisnya, mie selalu menjadi favorit. Makanya abang mie ayam selalu dicari pada sore hari di hari raya Idul Fitri. Berbeda dari hari-hari biasanya, peminat mie ayam ketika hari Lebaran lebih banyak peminatnya. Bahkan ada juga yang sengaja hunting abang mie ayam supaya bisa menghilangkan bosan menikmati ketupat.

4. Kebab

Punya banyak stok daging sapi tapi malas memasaknya jadi rendang? Olah saja jadi sajian shish kebab, hidangan yang terlihat visualnya mirip dengan sate ini bisa jaadi alternatif menu daging sapi dengan rasa yang lebih ringan dan lengkap dengan sayuran warna-warni yang menarik.

5. Siomay

Salah satu pedagang yang banyak keliling adalah penjual siomay. Bumbu kacangnya bisa mengobati rasa di mulut kita yang sudah penuh dengan santan karena makan makanan khas Lebaran. Makanya nggak heran kalo penjual siomay sangat dinantikan kehadirannya

Sebelumnya
MANFAATKAN MOMEN LEBARAN, INI CARA MENGAJARKAN ANAK MEMINTA MAAF DAN MEMAAFKAN SEJAK DINI
Berikutnya
WAKTUNYA BERES-BERES DAN BERBENAH RUMAH PASCA LEBARAN
© ORESA 2025. All Rights Reserverd.