Seputar Dapur
HIDANGAN YANG COCOK UNTUK KAMU DI MUSIM HUJAN

Diposting tanggal 24 Januari 2022 09:03
Sahabat Oresa setuju ga kalau memasuki musim hujan, selain membuat suasana menjadi lebih sejuk, perut juga sering merasa lapar? Kebiasaan orang saat ini dengan dimudahkan adanya teknologi aplikasi yang bisa memesan secara online, kecendrungan orang memesan makanan secara online di musim hujan akan lebih tinggi. Memang secara fisiologis memakan makanan hangat ketika hujan dapat membantu menghangatkan badan melalui sedikit peningkatan laju metabolisme yang terjadi saat seseorang makan makanan tersebut. Secara otomatis orang akan mencari makanan hangat untuk membuat suhu tubuh mereka hangat.
Nah buat kamu yang sering merasa lapar saat hujan, daripada memesan makanan secara online lebih baik kreasikan diri untuk buat sendiri yuk! Perlu banget nih menyediakan makanan lezat untuk membuat tubuh lebih hangat tentunya. Ada beberapa jenis makanan yang bisa kamu konsumsi saat musim hujan rekomendasi Oresa. Berikut beberapa resep masakan yang cocok dikonsumsi saat hujan.
1. Sup Wonton Ayam
Bahan-bahan:
300 gram daging ayam
1 butir telur ayam
5 sdm tepung sagu
1 sdt garam
1 sdt kaldu jamur
30 lembar kulit pangsit
Bahan Kuah:
2 liter air
sisa tulang daging ayam
5 siung bawang merah
10 butir merica
2 sdm minyak
2 batang daun bawang
2 sdt garam
1 sdm kaldu jamur
Cara Membuat:
1. Cincang daging ayam sampai halus. Bisa juga dihaluskan dengan blender atau food processor.
2. Tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan, telur, dan tepung ke dalam daging cincang. Uleni adonan.
3. Siapkan kulit pangsit, masukkan 1 sdt adonan di tengah, rekatkan ujung kulit pangsit hingga berbentuk segitiga. Rekatkan ujung kanan dan kiri dengan air.
4. Panaskan kukusan, kukus pangsit selama sekitar 10 menit (sampai bagian tengahnya matang). Angkat, sisihkan.
5. Untuk membuat kuah, rebus tulang, buang sisa kotoran yang mengapung.
6. Iris tipis bawang merah, haluskan merica. Tumis sampai harum.
7. Masukkan bumbu tumis ke dalam air rebusan. Tambahkan irisan daun bawang, garam, dan kaldu jamur. Koreksi rasa.
8. Masukkan pangsit dalam air kaldu. Rebus sebentar. Sajikan selagi hangat.
2. Rawon
Bahan-Bahan:
500 gram daging sapi (biasanya berlemak)
1/2 sendok makan gula merah
2 batang daun bawang, iris kasar
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
2 lembar daun salam
2 liter air
5 lembar daun jeruk
Garam secukupnya
Bumbu halus:
1 sendok teh terasi matang
2 butir kemiri
2 cm jahe
2 cm kunyit
3 buah cabe merah besar,buang bijinya
4 siung bawang putih
6 buah keluwek, ambil isinya, seduh air panas
7 butir bawang merah
Pelengkap:
Toge pendek
Bawang goreng
Daun bawang
Sambal
Jeruk nipis .
Cara membuat:
1. Didihkan air dalam panci, masukkan daging, daun salam dan lengkuas, rebus selama 15 menit, angkat daging, potong-potong, saring sisa air rebusan, masukkan kembali daging dalam air rebusan, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan daun jeruk dan serai, aduk-aduk sampai bumbu matang, matikan api, tuang bumbu ke dalam rebusan daging.
3. Panaskan kembali panci berisi daging, bumbui garam dan gula merah, masak sampai daging empuk dan bumbu meresap, koreksi rasa, bila sudah pas matikan api, sajikan dengan pelengkap.
3. Kwetiau Sapi Bahan-Bahan:
1 bungkus kwetiaw
5 bawang putih cincang halus
200 gr daging sengkel
750 ml air
500 ml air kaldu dari rebusan sengkel
1 genggam tauge
Sawi secukupnya, potong
2 sdm sagu larutkan dengan 150 ml air
1 btr telur kocok
Air matang secukupnya
Minyak untuk menumis
2 sdm kecap asin
Garam, kaldu, lada secukupnya
1 bawang daun
2 bawang putih geprek
Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih hingga harum, masukkan kwetiaw, kecap asin, garam dan kaldu, aduk rata.
2. Tambahkan sawi dan tauge. Masak hingga matang. Angkat dan sisihkan di piring.
3. Rebus irisan daging sapi, dengan air 750 ml, tambahkan bawang putih, garam, penyedap, dan lada bubuk secukupnya.
4. Didihkan kaldu sapi, masukkan telur perlahan, aduk melingkar dengan garpu.
5. Masukkan cairan sagu dan aduk agar tidak mengendap di bawah.
6. Masak hingga mendidih dan kental, tambahkan sedikit garam dan penyedap. Koreksi rasa. Angkat. Tuang di atas kwetiaw. Sajikan.
Jadi, udah kebayang kan menu makanan apa yang paling pas buat kamu di rumah untuk dihidangkan di musim hujan seperti ini daripada harus memesan makanan dari luar secara online, kamu bisa berkreasi dan juga lebih hemat pastinya