Seputar Dapur
HUT DKI JAKARTA KURANG LENGKAP TIDAK COBA MAKANAN KHAS BETAWI YANG SATU INI
By : Admin
Diposting tanggal 22 Juni 2022 11:07
Jakarta menggelar tema "Jakarta Hajatan" dalam merayakan HUT ke-495 Jakarta hari ini. Bentuk tema ini akan menggelar hajatan sebagai bentuk kebangkitan setelah dua tahun dihantam pandemi covid-19 yang membuat sebagian warga Jakarta harus menekan aktivitas di luar rumah. Selamat ulang tahun ke-495 untuk DKI Jakarta dan warganya, semoga kota Jakarta semakin maju dan terus memberikan layanan terbaik kepada kita semua. Bicara soal ulang tahun kota DKI Jakarta, kurang lengkap rasanya tidak menelisik lebih jauh kuliner khas Jakarta, dengan ragam kultur yang bertemu jadi satu di kota ini Jakarta punya banyak makanan khas daerah yang wajib kamu coba nih Orestars! Jika biasanya, hari jadi Jakarta dirayakan dengan mengunjungi Pekan Raya Jakarta (PRJ) di Kemayoran atau dengan belanja seru di Jakarta Great Online Sale (JGOS), kamu juga bisa seru-seruan dengan mencoba melakukan hal berikut: berburu makanan khas Jakarta! Nah, apa saja yang bisa jadi incaran kamu, simak yuk!
1. Kerak Telor
Siapa yang enggak tahu kerak telor. Kerak telor hanya berasal dari Jakarta. Makanan ini terbuat dari nasi yang dicampur dengan telur, dan serundeng. Kemudian dibakar di atas tunggu api. Telur yang digunakan bisa telur ayam atau telur bebek sesuai dengan selera. Yang menjadikannya semakin unik yaitu proses membuatnya. Kerak telur adalah makanan asli daerah Jakarta, dengan bahan-bahan beras ketan putih, telur ayam atau bebek, ebi yang disangrai kering ditambah bawang merah goreng, lalu diberi bumbu yang dihaluskan berupa kelapa sangrai, cabai merah, kencur, jahe, merica butiran, garam dan gula pasir. Pada saat memasak kerak telor, wajan yang digunakan dibalik sehingga kerak telor langsung mengenai api dan menghasilkan kerak dengan aroma dan cita rasa yang khas. Untuk menjumpai makanan khas ini kamu bisa datang ke tempat-tempat wisata di Jakarta, atau saat ulang tahun Ibu Kota.
2. Roti Buaya
Jika bicara tentang makanan khas Jakarta, tidak afdol rasanya bila melupakan roti buaya, makanan yang selalu ada di hari spesial warga Jakarta. Pasalnya, roti buaya senantiasa hadir dalam upacara pernikahan dan kenduri tradisional Betawi. Di balik bentuknya yang unik, ternyata roti buaya menyimpan makna yang dalam. Suku Betawi percaya buaya hanya kawin sekali dengan pasangannya. Oleh karena itu, roti ini dipercaya melambangkan kesetiaan dalam pernikahan.
3. Soto Betawi
Soto merupakan salah satu jenis makanan yang dapat ditemui di berbagai daerah di Indonesia. Setiap sajian soto di suatu daerah pasti memiliki cita rasanya sendiri. Salah satu yang paling dikenal adalah Soto Betawi. Soto Betawi merupakan salah satu makanan khas DKI Jakarta legendaris yang wajib di icip saat berkunjung ke Jakarta. Istilah soto Betawi hadir dalam kuliner masakan Indonesia sekitar tahun 1977-1978, yang memopulerkan dan yang pertama memakai kata soto Betawi adalah penjual soto bernama Lie Boen Po di THR Lokasari, tentunya dengan ciri khas cita rasa sendiri. Istilah soto Betawi mulai menyebar menjadi istilah umum ketika penjual soto tersebut tutup sekitar tahun 1991. Kuah soto Betawi merupakan campuran santan dan susu yang membuat cita rasa soto ini begitu legendaris. Soto betawi berisi jerohan dan seringkali organ-organ lain juga disertakan, seperti mata, terpedo, dan juga hati. Daging sapi juga menjadi bahan campuran dalam soto Betawi
4. Kue Cucur
Makanan khas Jakarta berikutnya adalah kue cucur. Jajanan pasar ini merupakan salah satu kuliner khas Betawi. Saat ini, kue cucur masih mudah ditemui di pasar-pasar tradisional dan festival-festival Betawi. Kue cucur khas Betawi sendiri dibuat dari tepung beras dan gula aren yang digoreng. Bentuk kue cucur biasanya menggembung di tengah dan tipis di bagian pinggirannya. Rasanya pun tak perlu diragukan lagi, manis, gurih, dan legit. Selain rasanya yang enak, cara membuat kue cucur terbilang tidak sulit.
5. Sayur Babanci
Nama yang khas menjadi sering diingat. Namun, kamu mungkin sulit menemukannya ya. Sayur Babanci atau Ketupat Babanci adalah salah satu hidangan ikonik khas Betawi yang kini mulai langka. Kelangkaan ini disebabkan karena bahan dan rempah-rempah untuk membuat hidangan ini sudah sulit ditemukan di Jakarta. Meskipun namanya sayur, sebenarnya dalam makanan ini tidak ada sayuran sama sekali. Hanya ada ketupat dan potongan daging sapi yang dimasak dengan rempah seperti bawang merah, bawang putih, cabai, kemiri, dan berbagai rempah lainnya. Tidak ketinggalan, sayur ini juga harus ditambah dengan santan sehingga rasanya semakin gurih.
Jadi mau menciipi makanan khas DKI Jakarta yang mana dulu nih di ultah Jakarta tahun ini?
© ORESA 2024. All Rights Reserverd.