Seputar Dapur
BIKIN SMOOTHIE SENDIRI YUK! DIJAMIN LEBIH SEHAT DAN MUDAH DIBUAT!

Diposting tanggal 29 Desember 2021 09:07
Siapa disini yang masih melewatkan sarapan? Meskipun kamu suka buru-buru ke kantor, tapi usahakan untuk selalu sarapan ya! Soalnya sarapan itu penting lho agar tubuh memiliki energi untuk beraktivitas seharian. Atau bisa jadi karena terburu-buru kamu mengonsumsi makanan yang salah saat sarapan sehingga otak dan tubuh tidak bisa bekerja optimal.
Dikutip dari Beautynesia.com , ada salah satu makanan yang sebaiknya dihindari untuk sarapan karena bisa membuat gula darah menjadi tinggi, cepat lapar, ataupun mudah mengantuk yaitu smoothie instan!
Sekarang ini sudah banyak yang menyajikan smoothie instan atau siap saji yang bisa dengan mudah kita beli di mana pun. Sayangnya nih, mengonsumsi smoothie seperti ini untuk sarapan malah akan membuat kita mudah lapar, seperti yang dikutip dari laman Healthline.
Sebagian besar kandungan smoothie instan ini terdiri dari gula. Selain itu. biasanya dibuat dari bubuk atau campuran lain yang kadarnya lebih banyak dibandingkan dengan bahan-bahan segar. Tentu saja, akan lebih baik lagi kalau kita bisa membuat sendiri resep sehat dari smoothie!
Yuk, simak resep simpel membuat smoothie sendiri di rumah yaitu smoothie alpukat stroberi. Bahan-bahannya mudah dicari lho!
Bahan-bahan:
-1/4 cangkir susu tawar
-190 gram yogurt vanila/tawar
-1 buah pisang
-300 gram stroberi beku (kamu bisa bekukan dulu dalam freezer semalaman)
-1/4 buah alpukat
Cara membuat:
1. Masukkan susu dan yogurt ke dalam blender, lalu haluskan
2. Selanjutnya masukkan pisang dan alpukat, blender hingga kental.
3. Terakhir, masukkan stroberi dan blender sebentar lalu sajikan.
Bagaimana, mudah kan? Yuk buat smoothie sendiri dirumah!